Dunia Afrina

Dunia Masa Kecil

Inspirasi

Inspirasi.

Dunia Pengetahuan

Belajar Ilmu Pengetahuan yang Ada di Dunia.

Hobby

Seneng dengan Hal yang Baru.

Dongeng

Seru dengan Cerita Anak.

26 May 2017

Tarian Anak Dindin Ba Dindin Ooyy!



Seru juga sih aku bisa ikutan kegiatan Kreasi Seni Siswa Siswi PAUD Putra Prasetya Bandung. Kali ini aku bersama teman-teman mengikuti pentas menari Dindin Ba Dindin Ooyy! Pengalaman berharga bisa tampil di atas panggung. Alhamdulillah bisa kompak nih teman-taman. Senengnya bisa menyumbangkan tarian dihadapan para bunda. Penasaran yah??! Tonton yuk videonya.

25 May 2017

Selamat Pagi



Selamat Pagi. Semoga hari ini lebih baik.

21 May 2017

Cuplikan Pendek Animasi dari Lilin Malam



Dunia anak-anak tidak lepas dari dunia bermain. Semakin banyak permainan semakin banyak kreatifitas yang akan dilakukan oleh anak-anak, dan meningkatkan kecerdasan anak seperti kemampuan motorik hingga kemampuan berfikir. Aktivitas bermain yang tepat harus sesuai dengan tahapan pertumbuhan dan perkembangan anak, salah satunya adalah dengan bantuan alat permainan edukatif yang dapat mengoptimalkan perkembangan anak sesuai dengan usia dan tingkat perkembangannya.

Salah satu mainan edukatif yang saat ini sering dijadikan alat permainan terpopuler di kalangan anak-anak yakni lilin mainan/malam (playdough). Lilin malam adalah salah satu alat permainan edukatif dalam pembelajaran yang termasuk kriteria alat permainan murah dan memiliki nilai fleksibilitas dalam merancang pola-pola yang hendak dibentuk sesuai dengan rencana dan daya imajinasi anak-anak. Permainan ini dilakukan dengan membentuk malam menjadi berbagai jenis bentuk seperti bentuk hewan, tumbuhan, buah, tempat, dan benda lainnya.